Arsenal telah resmi memperkenalkan Oleksandr Zinchenko sebagai pemain baru. Bek kiri asal Ukraina tersebut menjadi rekrutan kelima The Gunners pada bursa transfer musim panas 2022.
Oleksandr Zinchenko didatangkan Arsenal dari Manchester City dengan mahar sebesar 35 juta euro. Ia menyamai nilai transfer Fabio Vieira ketika The Gunners memboyongnya dari FC Porto.
Perekrutan Oleksandr Zinchenko membuat Arsenal mengeluarkan total 132 juta euro untuk memboyong lima pemain ke Emirates Stadium. Sekaligus membuatnya menjadi tim paling ’hedon’ di Eropa.
Lantas siapa saja yang didatangkan Arsenal pada bursa transfer musim panas hingga harus merogoh kocek cukup dalam?. Berikut daftar lengkapnya.
Pemain bernama lengkap Marcus Vinicius Oliveira Alencar didatangkan Arsenal dari klub Brasil, Sao Paulo. Winger 19 tahun tersebut diboyong dengan mahar sebesar 3,50 juta euro.
Marquinhos sudah diincar Arsenal sejak lama. Sehingga, dia langsung disodori kontrak jangka panjang oleh The Gunners, kabarnya selama empat tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.
Marquinhos diproyeksikan menjadi pemain masa depan Arsenal. Dia merupakan penyerang sayap yang juga bisa bermain sebagai penyerang tengah.
Matt Turner didatangkan Arsenal untuk mengisi pos penjaga gawang. Dia dibeli dari klub Amerika Serikat, New England Revolution sebesar 6,36 juta euro.
Kedatangan Matt Turner ke Emirates Stadium menjadi perhatian karena dia berasal dari Amerika Serikat. Sebuah transfer yang jarang terjadi di Premier League.
Kiper timnas Amerika Serikat tersebut mendapatkan kontrak hingga Juni 2025. Akan tetapi, masih ada opsi perpanjang selama satu musim.
Comment