Sebuah pernyataan menarik dilemparkan Bruno Fernandes. Playmaker Manchester United itu menegaskan bahwa Raphael Varane bukan satu-satunya pilar pertahanan Manchester United.
Varane resmi bergabung dengan Manchester United di musim panas ini. Setan Merah harus membayar uang sekitar 50 juta Euro untuk memboyongnya dari Real Madrid.
Dalam waktu yang singkat, Varane sudah beradapasi dengan cukup baik di skuat MU. Meski belum terlalu signifikan, pertahanan MU mulai terlihat rapat semenjak kedatangan Varane.
Fernandes tidak menampik bahwa Varane memang membawa dampak yang besar bagi pertahanan MU. “Ya, Rapha sudah bermain dengan brillian sejauh ini,” buka Fernandes kepada United Review.
Menurut pandangan Fernandes, Manchester United punya banyak bek tengah bagus yang bisa diandalkan, jadi tidak semua beban harus ditanggung oleh Varane.
“Saya rasa Victor [Lindelof] juga bermain dengan luar biasa di awal musim kemarin,”
“Eric [Bailly] datang terlambat setelah Olimpiade, namun ia pemain yang sangat kami percaya, sementara ‘H’ [Maguire] kita sudah tahusendiri kualitasnya,”
Menurut Fernandes, para bek tengah MU punya karakteristik dan kualitas yang berbeda-beda. Jadi ia menilai mereka bisa melengkapi satu sama lain dan membuat MU kian kokoh.
“Rapha adalah pemain yang sangat penting bagi kami, namun semua pemain kami selalu memberikan yang terbaik.”
“Kami memiliki kualitas yang berbeda-beda, karena Rapha tidak sama dengan Victor, H, Eric dan Phil namun mereka bisa memberikan sesuatu bagi tim ini,” ujarnya.
Manchester United akan kembali berlaga di Liga Champions pada tengah pekan ini.
Setan Merah akan jumpa Villarreal di pertandingan kedua Grup F.