by

Jose Mourinho Bajak Striker Manchester United Edinson Cavani

Sebuah rumor beredar mengenai masa depan Edinson Cavani. Jose Mourinho dilaporkan ingin memboyong sang striker ke AS Roma di musim panas nanti.

Mourinho tidak perlu menunggu lama untuk mencari pekerjaan baru usai dipecat manajemen Tottenham. Pelatih asal Portugal itu kini dipercaya menangani AS Roma mulai musim 2021/22.

Mourinho dilaporkan ingin memperkuat timnya. Ia ingin mendatangkan beberapa pemain untuk memperkuat lini serang mereka.

Calciomercato mengklaim bahwa Mourinho mengarahkan radarnya ke Manchester United. Ia ingin membajak Edinson Cavani dari Setan Merah.

Menurut laporan tersebut, Mourinho memproyeksikan Cavani sebagai pengganti Edin Dzeko.

Penyerang Timnas Bosnia itu dilaporkan tengah ambil ancang-ancang cabut dari AS Roma. Ia diincar beberapa klub top Eropa saat ini.

Jika Dzeko pindah, Roma butuh striker baru dan Mourinho menilai Cavani punya profile yang tepat untuk menjadi pengganti Dzeko.

Namun laporan itu cukup menyangsikan Cavani bakal dilepas MU.

Ini dikarenakan MU kemungkinan besar tidak akan membeli striker baru di musim panas ini. Sehingga Cavani akan diplot jadi salah satu mesin gol utama mereka mesin depan.

Jadi MU tidak akan melepaskan penyerang Timnas Uruguay itu di musim panas ini.

Cavani sendiri saat ini membela Timnas Uruguay di Copa America 2021.

Ia berhasil mengemas dua gol dari dua pertandingan bersama La Celeste

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed