by

Juventus Coba Boyong Pemain Real Madrid Alvaro Odriozola di Januari 2023

Klub Serie A, Juventus dilaporkan sedang membuka komunikasi dengan Real Madrid. Si Nyonya Tua dilaporkan serius ingin memboyong Alvaro Odriozola dari Santiago Bernabeu. 

Odriozola baru saja kembali dari masa peminjamannya di Fiorentina di musim panas kemarin. Namun ia mengalami nasib yang kurang baik di Madrid. 

Carlo Ancelotti belum memainkannya sama sekali di musim ini. Ia kalah saing dari Dani Carvajal, Lucas Vazquez, dan Nacho untuk bermain di sisi kanan pertahanan Los Blancos. 

Calciomercato mengklaim situasi Odriozola ini diamati oleh Juventus. Si Nyonya Tua ingin memboyongnya dari Real Madrid. 

Menurut laporan tersebut, Juventus ingin menyelamatkan karir Odriozola. Mereka ingin menjadikannya bagian dari sisi kanan lini pertahanan tim mereka di tahun 2023 nanti. 

Ini disebabkan Juventus kekurangan opsi di sisi kanan pertahanan mereka, Alhasil Allegri ingin mempertebal pertahanan Juventus di musim dingin nanti. 

Allegri cukup naksir dengan performa Odriozola saat ia masih membela Fiorentina. Jadi ia ingin memboyongnya ke Turin. 

Menurut laporan yang sama, Juventus tidak sekedar berwacana untuk memboyong Odriozola. 

Mereka sudah membuka komunikasi dengan manajemen Real Madrid. Mereka meminta kesediaan Real Madrid untuk melepas sang bek di musim dingin nanti. 

Pihak Madrid mempertimbangkan serius tawaran Allegri dan Juventus. Mereka ingin menjual Odriozola di musim dingin nanti karena kontraknya akan habis di musim panas 2023 nanti. 

Juventus sendiri dikabarkan sudah menyiapkan dana sebesar 5 juta Euro untuk memboyong Odriozola di musim dingin nanti. 

Jika nantinya Real Madrid menolak, mereka akan sabar menunggu hingga musim panas untuk mendapatkannya secara gratisan. 

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed