by

Messi Jelaskan Arti Jersey Timnas Argentina di Piala Dunia 2022

Fans tim nasional Argentina bereaksi terhadap potret Lionel Messi dan jajaran pemain lain yang kenakan jersey kandang baru tim nasional Argentina.

Jersey terbaru tim nasional Argentina tersebut  akan dikenakan di Piala Dunia FIFA di Qatar pada November hingga Desember 2022 mendatang.

Atasan Albiceleste, julukan tim nasional Argentina diproduksi oleh Adidas dan menampilkan garis-garis vertikal biru langit dan putih klasik. Sementara itu, tampak pula tiga garis hitam di atas bahu di atas lengan putih polos, disertai dengan manset hitam.

Seragam tersebut bisa menjadi ikonik sepanjang masa tergantung pada performa Argentina di Piala Dunia yang akan dimulai pada 21  November 2022.

Raksasa Amerika Selatan itu bertujuan menjadi negara non-Eropa pertama yang mengangkat Piala Dunia FIFA di Asia sejak Brasil melakukannya pada 2002.

Ajang di Qatar merupakan Piala Dunia kelima bagi Lionel Messi sekaligus menjadi kesempatan terakhir baginya untuk memenangkan kompetisi terbesar sepak bola internasional tersebut.

Puala Dunia  merupakan satu-satunya trofi utama yang telah dia idam-idamkan sepanjang karier ikoniknya Lionel Messi.

Sebelumnya, Messi telah bermain empat kali dalam ajang Piala Dunia yakni 2006, 2010, 2014, 2018.

Pada 2014, ia berhasil membawa Argentina masuk final den berpeluang meraih gelar Piala Dunia, sebelum dikalahkan oleh Jerman di babak puncak dengan skor 1-0.

Diego Maradona memimpin negaranya meraih juara pada 1986 di Meksiko. Dan sejak saat itu Argentina belum pernah meraih gelar lagi hingga saat ini.

Sebelumnya Argentina juga pernah juara Piala Dunia di tahun 1978 ketika Albiceleste menjadi tuan rumah.

Di Piala Dunia 2022 Qatar, Argentina akan  tergabung dalam Grup C bersama Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia.

Argentina akan menghadapi Arab Saudi pada 22 November 2022 di stadion Lisail Iconic, di kota Lusail Qatar

Kemudian pada 26 November 2022 akan menghadapai Mexico di stadion Lusail Iconic, di kita Lusai Qatar.

Di pertandingan terakhir grup C Argentina bertemu pada 30 November 2022 di stadion 974 di kota Doha, Qatar.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed